Rss

Minggu, 22 Juli 2012

cemburu menguras hati


Menyetir mobil disela hujan dan macet membuat aku melamun. Ditunjang pula,oleh suara merdu Vidi Aldiano…

Tiga hari kunanti.

Jawabanmu oh kasih.

Setiap saat ku harap.

Ada keajaiban dalam dirimu.

Indahnya masa lalu.

Tergores amarahku.

Cemburu menguras hati.

Galau kini menyiksa diri.

Reff:

Kembalilah kau kekasihku.

Jangan putuskan kau tinggalkan aku.

Sekalipun sering ku menyakitimu..

Tapi hanya kaulah pengisi hatiku..

Oo..maafkan aku.

Oo..maafkan egoku.

Oo..maafkan diriku..

Begitulah sepenggal lagu sedih dari Vidi Aldiano. Cemburu, menguras hati. Benar benar menguras hati, karena pada akhirnya membuat tidak nyaman,  sipencemburu maupun yang dicemburui.

Bukan hanya itu, kadang kala jika kita tidak bisa menyikapinya dengan bijaksana dan dengan komunikasi yang sehat sering kali berakhir dengan pertengkaran dan perpisahan.

Tentunya arti cemburu juga tidak selalu berdampak yang negatif.

Katanya sih, cemburu juga bisa diartikan sayang, perduli dan takut kehilangan. Perasaaan yang hadir dikarenakan rasa memiliki dan rasa tanggung jawab untuk melindungi pasangannya.
13025131561410876768


Jadi ingin tau, apa sih arti CEMBURU itu?

Menurut psikolog Sawitri Supardi, seperti halnya cinta cemburu juga dibagi dua. Cemburu buta dan cemburu romantis..

Cemburu romantis berbeda dari cemburu buta. Dalam cemburu romatis unsur kasih lebih dominan daripada unsur agresif yang terkait dengan sikap posesif. Kalaupun terdapat sedikit kecurigaan terhadap pasangan, kadar ungkapan agresif sangat minim, sekadar mengingatkan komitmen pasangan akan perkawinan atau suatu hubungan percintaan.

Karakter ungkapnyapun mengandung unsur kasih yang tulus dari pasangan yang memiliki kemantapan dan stabilitas emosi optimal. Biasanya kecemburuan romantis justru meningkatkan kadar kemesraan pasangan.Dengan dasar kemantapan kepribadian kedua pasangan, keyakinan akan kasih antar kedua pasanganpun mantap pula.

Pencemburu buta pada dasarnya memiliki karakteristik kepribadian spesifik yang membuka peluang berkembangnya tingkat kecemburuan. Karakteristik itu, antara lain: adalah kurang percaya diri, tidak yakin akan cinta kasih dan kesetiaan pasangan, serta memiliki kecenderungan posesif sehingga apa pun yang dirasakan menjadi miliknya akan dipertahankan dengan segala cara. Istri pun ditempatkan dalam posisi sebagai milik mereka pribadi. Jadi, fokus perhatian dan penghayatan istri harus ditujukan hanya kepada dirinya seorang.

Di dalam agama islam salah satu sifat laki laki yang sholeh adalah pencemburu.

Karena hal itu mengisyaratkan perasaan cinta. Islam memuji laki laki yang memiliki rasa cemburu dan mencela orang yang tidak memilikinya. Karena dengan laki laki mempunyai rasa cemburu, maka laki laki tersebut dapat menjaga kehormatan pasangannya.Menjaga pasangannya dari gangguan gangguan lawan jenisnya dan mencegah  perbuatan tercela. (sama halnya dengan laki laki, wanitapun berhak cemburu dengan alasan yang sama)

Tentunya rasa cemburu dalam islampun, juga dalam batas batas kewajaran. Apabila batasan-batasannya dilanggar maka rusaklah kebahagiaan dalam rumahtangganya atau suatu hubungan dalam percintaan. Pasangan kita (baik laki laki atau perempuan) harus mampu memahami hal ini agar dapat mewujudkan keluarga sakinah,mawadah,warohmah dan hubungan yang langgeng dalam suatu percintaan.

Beberapa contoh sikap yang harus kita lakukan bila menghadapi pasangan yang cemburu:

1. Sebaiknya kita berdiam diri dahulu,sampai situasi tenang. Barulah kita berdikusi dan berkomunikasi yang sehat dengan pasangan kita. Usahakan dengan hati yang dingin.

2. Tetaplah berbaik sangka bahwa pasangan kita, sebenarnya tidak bermaksud menyakiti kita. Apalagi membuat kita sedih dan kehilangan dirinya. Biasanya pasangan kita marah, dikarenakan emosi sesaat yang tidak terkontrol.

3.Coba libatkan pasangan kita, untuk membina kembali keyakinan yang telah hilang terhadap diri kita. Minta nasehat pada pasangan kita, apa yang harus kita lakukan untuk membuat kita saling merasa nyaman. Dan tunjukkanlah rasa cinta kita pada pasangan kita.

4.Jangan memperburuk situasi menjadi lebih sukar. Berkomitmenlah dan saling menepati janji. Apa yang pasangan kita butuhkan hanyalah kerjsama dalam memulihkan situasi menjadi lebih baik dan nyaman.

5. Saling mendiskusikan apa yang menyebabkan timbulnya rasa cemburu dan saling memberikan solusinya untuk kebaikan bersama.

Meskipun ada beberapa sisi positif dari rasa cemburu, tetapi alangkah baiknya jika kita beserta pasangan dapat MENGHIDARI dari rasa cemburu tersebut. Minimal mengurangi rasa cemburu.

Semua orang pernah merasa cemburu. Perasaan yang tidak bisa dihindari ketika kita melihat pasangan kita menjadi lebih dekat kepada orang lain ataupun ada seseorang yang tertarik kepada pasangan kita.

Cobalah sikapi dengan bijaksana tanpa harus panik berlebih, apalagi marah marah. Bagaimanapun juga, pasangan kita juga behak memiliki privasi dan berinterkasi dengan oranglain. Kita tidak dapat menutup pasangan kita dari suatu pergaulan dilingkungan status sosial bermasyarakat dan komunitas pertemanan.

Berilah kepercayaan kepada pasangan kita, dengan suatu perjanjian bersama bahwa kita dan pasangan kita tidak akan menyalahgunakan kepercayaan  yang telah kita sepakati.

Bagi diri kita sendiri, jika kita merasa cemburu kepada pasangan kita berusahalah berpikir jernih. Menganalisa suatu masalah terlebih dahulu sebelum menghakiminya. Berusahalah juga secara bertahap merubah prilaku dan pola pikir kita.

Menerapi diri belajar memaafkan dan memberi kesempatan kepada pasangan kita untuk memperbaikinya. Dengan berproses waktu kepada kita juga kepada pasangan kita.

Tentunya mengatasi rasa cemburu ini dalam merealisasinyakannya,tidaklah semudah teorinya. Rasa cinta dan cemburu tidak mengenal bahwa seseorang itu berintelektual, berharta dan bertahta. Jika masalah hati, kadang kita tidak memakai logika.

Seperti halnya cinta ada cinta buta. Begitu juga cemburu ada cemburu buta.

Hayooo..kita boleh saling cemburu,tapi cemburu yang sehat ya..! Cemburu romantis yang mempererat dan memperharmonis hubungan kita dengan pasangan.
13025134081448961721

10 Cara Mengatasi Cemburu Buta


Cemburu pasti kalian sudah tau kan arti cemburu ????
Semua orang pasti pernah mengalami perasaan yang kerap dikarenakan rasa cinta dan keinginan memiliki. Mungkin Anda pernah merasa cemburu ketika pasangan memiliki hubungan sosial yang hangat, sementara Anda ingin memiliki pasangan sepenuhnya.

Jangan biarkan kecemburuan menguasai dan merusak hubungan Anda. Berikut beberapa tips mengatasi rasa cemburu dalam hubungan romantis, seperti dikutip dari The Stir.

1. Tentukan alasan mengapa Anda cemburu.

Apakah didasarkan pada masa lalu? Apakah pasangan berbohong? Setelah Anda memiliki alasan, Anda bisa mencari solusi.

2. Identifikasi apakah Anda merasa tak aman.

Apakah kecemburuan ini berdasarkan hubungan yang Anda jalani sebelumnya? Apakah pasangan benar-benar melakukan hal yang salah? Atau Anda hanya memiliki percaya diri yang rendah?

3. Beritahu pasangan Anda tentang kecemburuan Anda.
Caranya katakan dengan sebuah pernyataan, "Saya merasa...". Mengungkap perasaan takkan memicu pertengkaran, sebaliknya membuka komunikasi tanpa saling menuduh. Anda bisa mengatakan hal sederhana seperti, "Saya merasa cemburu saat kamu menghabiskan waktu terlalu sering dengan teman-temanmu."

4.Bila cemburu terkait dengan masa lalu, ingat Anda hidup di masa kini.

Selalu ingatkan diri bahwa Anda atau pasangan tak lagi hidup dalam hubungan sebelumnya. Sebagai pasangan baru, kalian harus memberi kesempatan pada masing-masing pihak.

5. Biarkan diri Anda merasakan cemburu

Jangan mengingkari bahwa Anda sedang merasa cemburu, atau berusaha mengakhiri rasa cemburu. Menghadapi rasa cemburu dengan kepala dingin membuat Anda lebih mudah mengatasinya.

6. Ingatkan diri bahwa Anda layak dicintai dan cintailah diri sendiri.

Fokus pada hal-hal terbaik yang bisa Anda lakukan. Ini akan menarik mitra yang tepat dan Anda bisa sepenuhnya berkomitmen dalam hubungan.

7. Tulis rasa cemburu

Tidak masalah meskipun Anda menganggapnya sebuah tindakan konyol. Menulis, terutama sesuatu yang negatif membantu mengatur pikiran Anda.

8. Yakinkan diri Anda soal rasa cemburu

Sebelum menanyakan pada pasangan, tanyakan pada diri sendiri: Apakah orang atau hal ini layak untuk menghabiskan energi? Apakah orang atau situasi ini berdampak padaku? Mengapa saya merasa terancam?

9. Saat cemburu menguasai, ubah kebiasaan.

Ketimbang bergelut dengan rasa cemburu, lakukan sesuatu seperti berjalan-jalan, pekerjaan atau aktivitas lain yang bisa mengubah pola pikir. Dengan begitu, Anda dapat melihat sesuatu lebih obyektif.

10. Jika tak dapat mengatasi cemburu, saatnya temui terapis

Terapis dapat membantu Anda menyelesaikan perasaan Anda. Mencari bantuan pihak ketiga yang objektif selalu menjadi keputusan yang baik. Dengan begitu Anda memiliki cara positif dalam menghadapi masalah.

Ciri-ciri Kekasih Yang Cemburu




     Banyak yang mengatakan cemburu adalah tanda cinta, jadi kekasih yang cemburuan itu wajar saja. Tapi jika si dia terus-terusan cemburu, tentu hidup kamu juga tidak akan tenang. Bahkan, kekasih yang cemburu secara berlebihan justru bisa merusak hubungan.Agar rasa cemburu kekasih bisa reda atau teratasi, kamu harus cepat menyadarinya.

Caranya, kamu perlu mencari tahu tanda-tanda atau ciri-ciri kalau pacar atau kekasih kamu cemburu. Jika sudah terlihat ciri-cirinya, sebaiknya cobalah untuk memberikan pengertian kepada kekasih agar dia tidak cemburu lagi.
Apakah kamu sudah tahu tanda atau ciri kekasih yang cemburu? Jika belum, langsung saja yuk simak ciri-ciri kekasih yang cemburu berikut ini:

1. Menelepon setiap saat.
Jika kekasih kamu setiap hari menelepon kamu hanya untuk bertanya, “Di mana? Dengan siapa?” setiap harinya, itu artinya dia cemburu. Kekasih ingin selalu mengetahui apa yang kamu lakukan karena dia tidak mau kamu dekat dengan orang lain.

2. Melarang kamu pergi dengan teman-teman.
Kekasih sering melarang kamu pergi meski kamu bilang pergi hanya bersama teman-teman. Dia akan sangat marah jika kamu tidak menuruti apa kemauannya. Meski menyebalkan, percayalah ini semua dia lakukan karena dia cinta kamu.

3. Ngambek atau marah.
Dia mudah sekali ngambek atau marah saat kamu berjalan berduaan dengan seseorang. Ketika cemburu ada kekasih yang memilih diam saja atau ngambek. Tapi, ada juga kekasih yang langsung marah atau emosi.
Jika kekasih kamu tiba-tiba ngambek atau marah tanpa ada sebab yang jelas, itu artinya dia cemburu. Jadi, waspadalah..!

4. Mengecek handphone kamu.
Kekasih tiba-tiba ingin mengetahui isi pesan singkat atau SMS yang ada di handphone kamu. Itu artinya api cemburu dalam hatinya sedang berkobar. Kamu harus bisa memadamkan api cemburu tersebut dengan air
cintamu.

5. Gampang tersinggung.
Apakah dia tiba-tiba berubah jadi pasangan yang tersinggungan? Kamu tidak sengaja mengatakan bahwa personil Smash itu ganteng-ganteng atau personil Cherrybelle itu cantik-cantik, ternyata dia langsung ngambek. Ini adalah suatu tanda kalau dia cemburu dan tidak mau kalau kamu membandingkannya dengan orang lain.

Jika kelima tanda atau ciri-ciri tersebut ada pada kekasih kamu, maka sebaiknya kamu harus cepat mengatasinya. Jangan biarkan api cemburu itu menguasai hatinya, kamu harus bisa memadamkan api tersebut dengan
kepercayaan dan berilah dia pengertian.

Jangan sampai kekasih kamu menjadi cemburu buta sama kamu. Karena jika sudah begini dia akan semakin sulit untuk dikendalikan. Jadi kamu harus siap siaga..!!